Serka Sugiyanto Sambangi Pengrajin Blangkon berikan motivasi untuk terus mengembangkan usahanya

Sukoharjo (11/04/23) Babinsa Koramil 07/Gatak wilayah Desa Krajan Serka Sugiyanto melaksnakan keiatan Komsos dengan para Pengrajin Blangkon, Ds Krajan Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo.
Serka Sugiyarto melaksanakan anjangsana, menjalin komunikasi ke rumah Pengrajin Blangkon (tutup Kepala tradisional khas Jawa gaya Surakarta) yang sedang asyik beraktifitas melaksanakan pembuatan blangkon.

Hari itu Babinsa Krajan tengah mengimplementasikan salah satu dari metode Binter yaitu melalui Komunikasi Sosial. Komunikasi sosial menjadi penting dalam metode Binter karena melalui kegiatan ini maka silaturahmi antara aparat kewilayah dengan warga binaannya menjadi erat dan tidak ada jarak. Sehingga warga semakin mengenal sosok Babinsanya sehingga mempermudah untuk melakukan koordinasi guna menangani permasalahan yang timbul di wilayah.

Dalam Komsos ini Babinsa berbincang santai sambil memberikan motivasi kepada warga, memberikan dorongan dan ide-ide yang mungkin bermanfaat guna mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya. Dengan harapan kegiatan Komsos ini akan mampu mendorong motivasi Pengrajin Blangkon agar lebih produktif sehingga terwujud ekonomi masyarakat desa yang semakin maju dan mandiri.

"Kegiatan Komunikasi Sosial yang kami lakukan ini merupakan upaya untuk mememotivasi, memberikan dorongan serta upaya untuk mengenalkan produk warga masyarakat lebih luas, dengan memberikan usul saran agar lebih masive memanfaatkan media internet/online," terang Serka Sugiyarto.

"Selain memanfaatkan secara maksimal melalui media online saya sebagai Babinsa juga turut mempromosikan usaha ini melalui gethok tular, semoga produknya akan semakin dikenal dan targetnya akan semakin luas jangkauan produknya," ucap Babinsa.