Handal, Satgas TMMD Reguler ke 104 Serba Bisa



Sukoharjo (02/03/2019) - Apa yang tidak bisa dilakukan anggota Satgas TMMD Reguler ke-104 Kodim 0726/ Skh dalam menuntaskan pekerjaan sasaran fisik TMMD Reguler ke 104. Semua pekerjaan yang berkaitan dengan bangunan semuanya bisa dilakukan oleh para anggota Satgas TMMD Reguler ke 104. 

Seperti yang dilakukan Serka Sihman oleh salah satu anggota Satgas TMMD Reguler ke-104 Sukoharjo ini, Dia tidak hanya mahir dalam fungsi utamanya sebagai seorang prajurit beperang melawan musuh, namun juga mahir dalam hal merangkai besi yang akan digunakan sebagai kerangka cor.  

Lewat keterampilan tangannya, besi dirangkai menjadi kerangka tiang untuk membuat kamar mandi yang berada di Masjid Al Muhajirin Dukuh Muning Desa Celep Kecamatan Nguter Kabupaten Sukoharjo.

Hal ini dilakukan guna penyempurnaan pelaksanaan pekerjaan"Tuntutan tugas yang menjadikan seorang prajurit yang berada di lapangan harus bisa menjalankan segala bentuk pekerjaan, termasuk merangkai besi yang diperlukan dalam suatu pembangunan, "Kendati pelaksanaan TMMD Reguler ke-104 di Desa Celep baru berjalan 5 hari, namun Satgas TMMD dan warga masih bersemangat dalam melakukan pembangunan," pungkasnya.