Sukoharjo – Kodim 0726/Sukoharjo menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Isra Mi’raj dengan Meneladani Akhlak Mulia Rasulullah SAW Membentuk Karakter Prajurit yang Prima Guna Menuju Indonesia Maju”. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid Jami’, Jalan Mayor Sunaryo No. 15, Gawanan, Kecamatan Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jumat (23/1/2026).
Peringatan Isra Mi’raj ini dipimpin oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0726/Sukoharjo, Mayor Inf Moch. Aziz Yuli Anshory, yang mewakili Dandim 0726/Sukoharjo. Kegiatan diikuti oleh seluruh anggota militer, PNS Kodim 0726/Sukoharjo serta ketua Persit KCK Cab XLVII Dim Sukoharjo Ny. Shaha Reza dan anggota dengan penuh khidmat.
Dalam kesempatan tersebut, Kasdim menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum penting bagi seluruh prajurit dan PNS TNI AD untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam pelaksanaan tugas.
“Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, diharapkan seluruh personel Kodim 0726/Sukoharjo dapat semakin memperkuat karakter, moral, dan disiplin sebagai prajurit yang profesional, berintegritas, serta siap mendukung terwujudnya Indonesia yang maju,” ungkap Mayor Inf Moch. Aziz Yuli Anshory.
Kegiatan peringatan Isra Mi’raj berlangsung dengan tertib dan lancar, diisi dengan tausiyah keagamaan serta doa bersama, sebagai wujud pembinaan mental dan rohani bagi seluruh anggota Kodim 0726/Sukoharjo.





