Dengan Menggunakan Pick Up Satgas TMMD Langsir Material Batu Kerikil



Demi menuju kehidupan masyarakat Desa Celep Kecamatan Nguter, TNI telah hadir dan memberikan perubahan-perubahan yang cukup signifikan. Dalam jangka waktu kurang lebih satu bulan TNI dan warga setempat serta pihak-pihak yang terkait bekerja tanpa mengenal lelah bahu membahu membangun infrastruktur desa melalui kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-104 Kodim 0726/Sukoharjo.

Disatu lokasi dimana tempat material batu kerikil ditimbun untuk pengecoran jalan yang telah disiapkan. Material berupa batu kerikil itu sendiri didatangkan dari gunung Merapi di Klaten. Saat ini sebagian Anggota Satgas TMMD Reguler ke-104 Kodim 0726/Sukoharjo menggarap pengecoran jalan.

Material batu kerikil yang disiapkan berlokasi di pinggir jalan besar sehingga saat pengecoran jalan, batu kerikil tersebut harus dilangsir menggunakan Pic Up. Dengan penuh semangat, Satgas TMMD melangsir batu kerikil dari pinggir jalan menuju sasaran pengecoran jalan.


"Ayo kita langsir batu kerikil sama sama pak"
Itulah perintah dan ajakan Serma Imam Buchori kepada masyarakat desa Celep dan anggota Satgas TMMD Reguler 104 Kodim 0726/Sukoharjo.

“Saya merasa senang bekerja bersama rekan-rekan dan warga setempat, sampai dengan selesai nantinya. Demi mensejahterakan warga Desa Celep ini, kami akan terus bekerja mewujudkan harapan warga  setempat," ujarnya