Sukoharjo (11/02/19) Bertempat di Pendopo Kecamatan Grogol desa Madegondo kecamatan Grogol, Sukoharjo Pelda Raharja menghadiri undangan menyaksikan kegiatan pembagian Specimen Surat Suara Pemilu 2019 dan menerima Penjelasan Teknis Penghitungan Suara, pada hari Senin (11/02) pukul 20.00 wib s.d 22.00 wib.Acara dihadiri sekitar 72 orang, acara ini dilaksanakan dalam rangka tahapan persiapan pelaksanaan Pemilu tahun 2019 di wilayah kecamatan Grogol agar nanti berjalan dengan lancar, mengurangi resiko kesalahan teknis di lapangan karena adanya persiapan-persiapan yang baik.







