BABINSA NGOMBAKAN DAMPINGI PETANI TERIMA KARTU TANI

Sukoharjo (08/11/17) Bertempat di Balai Desa Ngombakan, Kecamatan Polokarto, Babinsa Koramil 11 Polokarto Kodim 0726/Sukoharjo wilayah desa Ngombkan Serda Ngadiyo turut mendampingi dan mengawasi pembagian Kartu Tani di desa Ngombakan. Kegiatan ini dimulai sejak pukul 09.00 hingga selesai pada pukul 12.30 WIB dan dihadiri Bapak Slamet dari UPTD Pertanian.




Selain dari UPTD Pertanian hadir juga pejabat perwakilan dai Kantor BRI Bpk Agung Laksono beserta 4 orang anggotanya, turut hadir Bpk Sutanto Kades Ngombakan, Serda Ngadiyo Babinsa desa Ngombakan dan dihadiri masyarakat dari 4 Gapoktan dari Kelompk Tani Ngomgakan1, Ngombakan 2, ngombakan 3 dan Ngudi Makmur.


Adapun seremonial distribusi Kartu Tani diberikan langsung secara simbolis dari Petugas BRI kepada penerima, disaksikan Kepala Desa dan Babinsa, selanjutnya pembagian dilaksanakan per Kelompok tani secara bergantian. Kelompok Tani Ngombakan 1 sejumlah 50 Kartu Tani, Poktan Ngombakan 2 sejumlah 55 Kartu Tani, Poktan Ngombakan 3 sejumlah 20 Kartu Tani dan Poktan Ngudi Makmur sebanyak 25 Kartu Tani sehingga total terdistribusikan sejumlah 150 Kartu Tani.