TMMD REGULER 2017 : POS KAMLING Dk. MORANGAN MULAI DIKERJAKAN





Senin ( 27/3/2017 )   Keberadaan Pos Kamling sangat diharapkan warga masyarakat sebagai sarana untuk menjaga ketertiban dan keamanan dalam suatu kampung.  Dalam Kegiatan TMMD Reguler ke 98 tahun 2017 pembangunan Pos Kamlling menjadi prioritas utama dalam sasaran fisik. 
Menjelang pembukaan TMMD yang rencana akan dilaksanakan pada tanggal 4 April 2107 mendatang, pembangunan Pos Kamling di Dk. Morangan Rt 02/04 Ds. Tegalsari sudah mulai dikerjakan.

Pembangunan Poskamling dimulai dengan pekerjaan pembuatan fondasi dan pengecoran slup yang dikerjakan oleh warga secara bergotong royong dengan dibantu oleh TNI Kodim 0726/Sukoharjo, hal ini dikerjakan agar nantinya setelah pembukaan kondisi fondasi sudah siap.
Dijelaskan oleh Ketua RT 02/04 Bp. Darmo Suwito "Dimulainya pekerjaan pembangunan Pos Kamling hanya sebatas fondasi dan pengecoran slup saja dulu, setelah itu kita istirahat dulu dan dilanjutkan setelah Upacara pembukaan TMMD, dengan demikian kondisi fondasi sudah kuat dan siap untuk dilanjutkan pembangunan". 
"Disamping itu juga untuk mengurangi penumpukan material di pinggir jalan, yang dapat mengganggu kelancaran transportasi, walaupun material belum semua terpenuhi tapi warga masyarakat yakin bahwa nantinya semua material antara lain pasir, batu pondasi, besi rangka, semen, batu Krakal, batako, akan di penuhi dalam rangka TMMD ke- - 98 di desa Tegalsari", Jelasnya.


"Dengan adanya program TMMD ke- 98 ini masyarakat sangat terbantu apalagi di bantu oleh tenaga tenaga dari bapak - bapak TNI dari kodim 0726/Sukoharjo, semoga kegiatan ini dapat di laksanakan di semua wilayah kec. Weru sehingga dapat menimbulkan dampak yang positif dan merata di wilayah kec. Weru", seperti yang disampaikan Bp. Sumardi (Kadus Ds. Tegalsari).