Hari Ke 2 "Dua Hari di rumah saja", Sukoharjo tampak lebih lenggang, himabauan Prokes tetap jalan

Sukoharjo (07/02/21) Hari ini merupakan hari kedua pemberlakuan gerakan "2 hari di rumah saja", menurut pantauan kami di wilayah Sukoharjo tampak aktifitas warga baik di jalan raya, pasar maupun pusat perbelanjaan terasa lengang tidak terlalu ramai seperti biasanya. Beberap ruas jalan di Kota Sukoharjo maupun jalan Raya penghubung antar Kabupaten juga tampak terlihat lebih sepi, Minggu (07/02/21)

Namun demikian, para anggota Koramil 12 Bendosari, Polsek dan Satpol PP Bendosari tidak mengurangi aktifitas melaksanakan tuganya melaksanakan himbauan protokol kesehatan kepada warga di wilayah Kecamatan Bendosari. Operasi Yustisi Gabungan penegakan Disiplin dalam rangka Surat Edaran Gubernur Jateng Nomor 443.5/0001933 tentang peningkatan Kedisiplinan dan Pengetatan Protokol Kesehatan pada pemberlakuan pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM ) Tahap II di Wilayah Kecamatan Bendosari tetap dilaksanakan, menyasar para warga yang masih tetap beraktifitas di wilayah Bendosari.

Tampak dalam kegiatan Danramil 12/Bendosari Kapten Inf Gasar, Kapolsek Bendosari diwakili wakapolsek Iptu Winardi beserta para anggota serta Bapak Dwi Jatmiko ditemani 2 orang anggota Satpol PP bendosari.

" Selain menghimbau kepada warga agar disiplin melaksanakan gerakan 5M, dilapangan kami juga melaksanakan pembagian masker kepada warga yang kedapatan tidak menggunakan masker, bagi warga yang terpaksa tetap melaksanakan kegiatan dalam 2 hari dirumah saja ini, dihimbau tetap displin melaksanakan protokol kesehatan," tukas Danramil 12 Bendosari,Kapten Inf Gasar.

Sebada dengan Danramil Wakapolsek Bendosari Iptu Winardi mengatakan warga tak perlu mengadakan kegiatan di luar rumah, apalagi hingga menimbulkan adanya kerumunan banyak orang. Sebab, adanya kerumunan dapat meningkatkan risiko penularan virus COVID-19. " Oleh sebab itu, kita berharap agar liburan akhir minggu dapat menjadi momentum yang aman serta nyaman untuk tetap berada di rumah saja bersama keluarga," imbuh Wakapplsek Bendosari.