DANRAMIL HADIRI PERESMIAN GEDUNG POSYANDU NUSA INDAH DESA PABELAN, KARTASURA

Sukoharjo (28/12/18) Desa Pabelan, Kecamatan Kartasura pada hari Kamis (27/12) ini menggelar 3 acara penting bertempat di Dk. Lemusir Rt 01 Rw 06 Ds. Pabelan, kecamatan Kartasura yaitu Peresmian Gedung Posyandu Nusa Indah, Pengukuhan Pengurus Kampung KB Nusa Indah dan Launching Posbindu desa Pabelan, kecamatan Kartasura.


"Gedung Posyandu Nusa Indah ini bisa terwujud semoga bermanfaat bagi masyarakat Desa Pabelan, kita pantas bersyukur atas dasar pertimbangan bahwa supaya Posyandu tidak lagi menempati rumah warga", kata Kepala Desa Bpk Sri Handoko.





Acara yang dihadiri sekitar 200 orang ini dihadiri Camat Kartasura, Bpk Suyatman AP. M.Si, Danramil 06/Kartasura, Kapten Inf Suroso, Kapolsek Kartasura, AKP Sarwoko SH. MH, Ketua PLKB Kartasura, Bpk Tri Rusmanto, Kepala Puskesmas Kartasura di wakili oleh Ibu Eni Esmayawati, Babinsa Pabelan Serda Wahyudi, Babinkamtimas, Aiptu Totok, Kepala Desa Pabelan, Bpk Sri Handoko dan perangkatnya, Kepala BPD Ds. Pabelan beserta anggota, Ketua penggerak PKK Ds. Pabelan dan anggota dan para ketua RT/RW dan tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Camat Kartasura menyampaikan bahwa pencanangan Kampung KB ini adalah sebagai bentuk mewujudkan program pemerintah, Camat menghimbau agar para pengurus bekerja secara maksimal sehingga sukses program tersebut, serta bermanfaat bagi kehidupan masyarakat. Setelah sambutan kegiatan dilanjutkan dengan Pengukuhan Pengurus Kampung KB, Peresmian Gedung Posyandu, dan Launcing Posbindu.