Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu di wakili Kasdim 0726 Sukoharjo Mayor Arh Sugeng menjadi Inspektur upacara di SMK/SMEA Saraswati Kec Grogol

Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu di wakili Kasdim 0726 Sukoharjo Mayor Arh Sugeng menjadi Inspektur upacara di SMK/SMEA Saraswati Kec Grogol pada upacara Pengibaran Bendera hari Senin (16/01/2012).

Upacara pengibaran Bendera Merah Putih di ikuti 278 orang siswa , 45 orang guru serta di hadiri Camat  Grogol Bpk. Agustinus SE, Kapolsek Grogol AKP Agus Setiyono SH, Danramil 10 Grogol Kapten Inf Kurniawan.

Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu dalam amanatnya yang dibacakan Kasdim 0726 Sukoharjo Mayor Arh Sugeng mengatakan bahwa “Saat ini bangsa Indonesia sedang krisis  wawasan kebangsaan di kalangan masyarakat dan generasi muda,  khususnya terhadap lambang-lambang Negara Kesatuan Republik Indonesia  yang telah di perjuangkan para pahlawan kusuma bangsa yang telah gugur mengorbankan jiwa raga serta harta demi cita-cita kemerdekaan”. Oleh karena itu kita semua wajib bersukur kepada Tuhan Yang maha Esa Kewajiban kita sebagai generasi muda adalah melanjutkan cita-cita tersebut dengan menjaga dan memelihara keutuhan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) dari segala bentuk ancaman ,gangguan,hambatan dan tantangan dari luar maupun dalam negeri.
Untuk mengisi kemerdekaan mari kita semua untuk merevitalisasi dan mengaktualisasikan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan bernegara lewat  kurikulum  pendidikan  maupun ekstakulikuler yang di laksanakan sekolah untuk menanamkan nilai-nilai patriotism ban nasionalisme di kalangan generasi muda.
Kepala Sekolah SMEA Saraswati Bpk.Drs.H Sentot Koessoediarso, M.Pd dalam wawancara di ruang kerjanya mengharapkan pembinaan wawasan kebangsaan dan cinta tanah air terhadap siswa-siswi di sekolahnya dapat dapat terus di lakukan lewat kegiatan ekstra kulikuler, kegiatan ini dapat  memberi  motifasi dan wawasan kebangsaan kepada siswa  sebagai  generasi muda  yang akan meneruskan dan mengisi kemerdekaan .