Patroli malam, petugas Grogol aktif dukung PPKM level 2 himbau warga tetap disiplin Prokes

Sukoharjo (30/05/22) Aktifitas himbauan Prokes petugas gabungan di wilayah Kec. Grogol tetap diintensifkan untuk medukung perpanjangan PPKM level 2 di Kabupaten Sukoharjo, sebagai upaya percepatan penaggulangan covid 19 di wilayah.

Selain patroli malam menjaga kondusifitas wilayah, himbaua Prokes juga dilaksanakan untuk menegakan PPKM Level 2 dan disiplin protokol kesehatan sebagai upaya menekan risiko kembali merebaknya persebaran covid 19 di wilayah kecamatan Grogol, kabupaten Sukoharjo.

"Dengan adanya kebijakan masih diberlakukannya PPKM level 2 di wilayah Kabupaten Sukoharjo ini, mengindikasikan bahwa situasi belum aman 100% ditengah pandemi, kepada warga tetap kami himbau agar melaksanakan Prokes saat beraktifitas di luar rumah," tukas Peltu Nana Muhyana.

Sasaran himbauan kepada para warga masyarakat Grogol yang masih beraktifitas malam agar tetap melaksanakan Prokes, terutama saat beraktifitas di luar rumah. Selain himbauan Petugas juga mensosialisasikan diperpanjangnya PPKM level 2 ditengah warga masyarakat Sukoharjo.

Malam itu beberapa aktifitas kegiatan warga dihampiri oleh petugas untuk tetap melaksanakan prokes, tetap waspada ditengah pandemi, jangan kendor dan lengah karena pandemi covid 19 hingga saat ini belum berakhir.