SELAMA PANDEMI COVID-19 KORAMIL & POLSEK INTENSIF LAKSANAKAN PATROLI & HIMBAUAN


Sukoharjo (19/05/2020) Menyikapi situasi dan kondisi selama KLB covid-19 di wilayah Kabupaten Sukoharjo, masing-masing wilayah semakin meningkatkan kewaspadaan berkaitan dengan keamanan wilayah masing-masing.

Di wilayah Mojolaban patroli gabungan terus digelar oleh Koramil dan Polsek Mojolaban seperti situasi saat ini. Patroli terutama dilaksanakan dengan menyambangi aktifitas anak-anak muda, Pos Kamling, tempat yang masih ditemukan berkumpulnya anak muda, tempat ibadah dan spot-spot pusat keramaian.

Selain mengantisipasi tingkat kerawanan, pelaksanaan patroli juga menghimbau kepada masyarakat yang masih nekad berkegiatan untuk melaksanaka physical distancing/jaga sentuhan phisik dan jaga jarak, kesadaran menggunakan masker dan melaksanaan protokol pencegahan covid-19 lainnya di tempat umum, serta membatasi jam buka warung tenda.

Menggunakan Kendaraan dinas Polsek Patroli menyasar desa Bekonang, Cangkol, Klumprit dan Demakan. " Patroli gabungan TNI Polri yang diwilayah kecamatan Mojolaban ini selain wujud sinergitas juga mempunyai tujuan dan visi yang sama yaitu mengajak seluruh masyarakat kecamatan Mojolaban agar bersama-sama dengan Muspika untuk memutuskan penyebaran virus Corona, selama masa KLB pandemi covid-19 ini," kata Danramil 10 Mojolaban Kapten Inf Mustamim.