Penyiapan Lapangan Upacara TMMD Reguler ke 104 Kodim 0726/Sukoharjo



Sukoharjo (21/02/2019) - Anggota Satgas pra TMMD Reguler ke 104 Kodim 0726/Sukoharjo bersam masyarakat Desa celep, Kecamatan Nguter melaksanakan pembersihan lapangan tempat upacara Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 104 tahun 2019, yang dilakukan di lapangan di Desa Celep Kecamatan Nguter Kabupaten Sukoharjo, Kamis (21/02). 

Anggota Satgas pra TMMD Reguler ke 104 bersama masyarakat melaksanakan pembersihan lapangan untuk persiapan upacara pembukaan TMMD Reguler ke 104 agar dalam upacara nanti kelihatan rapi dan bersih maka dari itulah di cicil dari sekarang, sehingga pada saatnya nanti tidak kerepotan. Pembersihan ini dilaksanakan agar dalam pembukaan TMMD nanti siap dengan baik dan jangan sampai pada waktunya kurang baik atau kurang maksimal sehingga menjadikan beban kedepannya.


Danramil 02/Nguter Kodim 0726/Sukoharjo Kapten Arh Bahrun, S.T berharap pada saat pelaksanaan pembukaan besok berjalan dengan baik dan lancar tidak ada hambatan apapun sehingga menjadi acuan semangat kerja kedepannya dalam TMM, tuturnya. (Pendim 0726).