BABINSA DS KEMASAN AJAK WARGA BERSIHKAN BALAI DESA

Jum`at (03/01) Untuk menciptakan lingkungan kerja yang bersih, rapi dan nyaman seorang Babinsa Desa Kemasan bersama Kepala Desa mengajak masyarakat di desa tersebut membersihkan dan merapikan Balai Desa Kemasan.  Sebanyak ± 25 masyarakat dan perangkat desa serta anggota Koramil 11/Polokarto secara bergotong royong membersihkan halaman, parit/selokan, pembenahan taman di sekitar Balai Desa serta pembuatan tempat sampah.
Motto Kodam IV/Dip yang berbunyi "Jum'at Bersih, Sabtu Hijau dan Minggu Sehat" ini yang mendasari Babinsa Desa Kemasan Serda Slamet untuk melaksanakan kegiatan sampai ke desa-desa dengan menyampaikan kepada Kepala Desa.  Dan ini mendapat respon positif dan dukungan dari Kepala Desa Kemasan. 
Serda Slamet dalam keterangannya menyampaikan disamping merupakan pelaksanaan kegiatan yang telah disampaikan dari atasan kami,   program Jum'at Bersih ini juga merupakan sarana untuk memotivasi masyarakatdalam hal menjaga kebersihan lingkungan demi terciptanya lingkungan bersih dan sehat, karena dengan lingkungan kerja yang bersih dan sehat, kita akan merasa nyaman dalam pelaksanaan kegiatan melayani masyarakat di desa.
Kades Kemasan Bp. Giman menyampaikanucapan terima kasih atas pelaksanaan kegiatan Jum`at bersih tersebut dan ini akan sangat bermanfaat bagi para perangkat yang akan memberikan pelayanan kepada masyarakat, kedepan kegiatan ini saya harapkan dapat berlanjut dan akan di teruskan kepada warga masyarakat didesanya.
(Koramil 11/Polokarto)
 




.