17 PERSONEL KODIM 0726/SKH IKUTI TEST RENANG MILITER

 Rabu (13.06.2012) sebanyak 17 orang anggota militer Kodim 0726 Sukoharjo ikuti Renang Militer di Kolam renang Grup 2 Kopassus Kartasura sebagai kelengkapan persyaratan untuk UKP ( Usul Kenaikan Pangkat ) Militer per 01-10-2012. 

"Pelaksanaan renang militer tersebut dilaksanakan di Kolam renang Tirta Wirabuana Grup 2 Kopassus bersama personel  Kodim lainnya jajaran Korem 074/Warastrama dan Minvet dengan jumlah keseluruhannya 186 orang personel.  Kegiatan ini dilaksanakan sebagai syarat bagi seluruh personel Militer untuk kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula" seperti disampaikan oleh Serma Sukatmo anggota Jasrem 074/Warastratama di sela-sela kegiatannya.
Kodim 0726/Sukoharjo sendiri telah mengusulkan personelnya yang akan naik pangkat pada periode 01-10-2012 sebanyak 18 orang personel, akan tetapi yang melaksanakan test renang militer hanya 17 orang, dikarenakan 1 orang personel baru melaksanakan Susba Intel di Bandung.
Dalam UKP periode 01-10-2012 nanti Kodim 0726 Sukoharjo telah mengusulkan anggota yang akan naik pangkat sebanyak 18 orang terdiri dari : Pelda ke Peltu : 3 orang, Serma ke Pelda : 9 orang, Sertu ke Serka : 1 orang, Serda ke Sertu : 2 orang, Koptu ke Kopka : 1 orang dan Kopda ke Koptu : 2 orang.